Selasa, 24 Mei 2011

Programmer

Profesi ini sudah lama saya dambakan sebelumnya, jauh dari sebelum saya akhirnya terjun ke dunia ini, kuliah dengan jurusan lebih spesifik untuk lebih mengerti bahasa pemrograman. Sebenarnya pemrograman itu sangat luas sekali, bahkan ada hal-hal terkecil sudah terbentuk dengan bantuan pemrograman. Simpelnya "KALKULATOR" , dan script untuk bisa membuat sebuah program kalkulator sederhana dengan menggunakan berbagai program pemrograman visual (seperti : delphi, vb, visual foxpro) dengan menerapkan logika dengan menggunakan operator aritmatika . Saya belajar ini dari semester 1 (mata kuliah pertama mempelajari pemrograman bahasa C), dan itu cukup membuat saya jauh lebih berminat dengan bahasa pemrograman .


Menjadi Junior Programmer adalah awal karir untuk merintis karir yang nantinya bisa menghasilkan sebuah pecapaian yang pasti menbanggakan bagi saya dan pasti untuk keluarga juga karena saya nantinya tentu akan mandapat gaji yang sesuai dengan kemampuan saya, dan tentunya itu dengan hasil kerja keras yang saya tekuni selama ini. Sebulan yang lalu, saya sempat kehilangan posisi pekerjaan yang saya dambakan dan impikan sebagai Junior Programmer, hanya karena Miss Communication dan tidak fit nya kondisi badan, akhirnya peluang pekerjaan itu tidak bisa saya dapatkan :( . Tadinya dipanggil untuk wawancara saat saya dalam keadaan sakit, dan sebenarnya, si pewawancara itu memberi peluang karena saat menelepon, dia bilang "Kalau sudah sembuh, jangan lupa hubungi saya kapan bisa untuk interview" . Tapi peluang itu saya abaikan karena berfikir akan bentrok dengan kuliah nanti . Sekarang hanya jadi penyesalan belaka :(

Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( :-q =))